Saturday, January 31, 2026
HomeBeritaBerita DaerahDPD Hidayatullah Makassar Gelar Sertijab Kepengurusan 2026–2030

DPD Hidayatullah Makassar Gelar Sertijab Kepengurusan 2026–2030

Makassar (HidayatullahSulsel.or.id) — Dewan Pengurus Daerah (DPD) Hidayatullah Makassar resmi melaksanakan serah terima jabatan (sertijab) dari kepengurusan periode 2020–2025 kepada pengurus baru periode 2025–2030, dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat dan penuh nuansa kekeluargaan, Rabu (7/1/2026), di Makassar.

Kegiatan ini sekaligus menjadi momentum konsolidasi organisasi menyongsong agenda dakwah dan pembinaan lima tahun ke depan.

Acara tersebut dihadiri Ketua DPD Hidayatullah Makassar periode 2020–2025, Dr. Nasrullah Sapa, Lc., M.M., serta Ketua DPD terpilih periode 2026–2030, Dr. Irfan Yahya, M.Si. Seluruh jajaran pengurus lama dari berbagai departemen hadir lengkap, demikian pula pengurus baru yang akan mengemban amanah organisasi ke depan.

Dalam prosesi tersebut, sejumlah pengurus lama yang hadir antara lain Edi Qays, S.E., M.M., Baso Zulfikar, S.H.I., M.M., Firdaus Umar, S.H., S.Pd., Gr., Abdul Haris Mahmudin, S.Pd., dan Munir Salahuddin, S.Pd.I. Sementara jajaran pengurus baru yang diperkenalkan di antaranya Ahmad Sabil, S.Pd.I., S.H.I., Aditya, S.E., Syamsul, S.Pd.Gr., Ari Rahmat, S.E., serta Robianto, S.Pd.I.

Dalam sambutannya, Dr. Nasrullah Sapa yang juga merupakan anggota Dewan Murobbi Hidayatullah Sulawesi Selatan menyampaikan apresiasi atas terselenggaranya sertijab tersebut. Ia menilai forum ini penting sebagai ruang transisi yang sehat sekaligus sarana menyambung kesinambungan program dan visi organisasi.

“Kami siap berkolaborasi. Harapannya ini bukan yang pertama, tetapi akan ada pertemuan-pertemuan lanjutan untuk memperkuat sinergi,” ujarnya. Ia juga mendoakan agar kepengurusan baru mampu mengembangkan sektor-sektor strategis yang dinilai masih memiliki ruang optimalisasi, khususnya pada penguatan kaderisasi dan tata kelola organisasi.

Pada kesempatan yang sama, pengurus lama memaparkan sejumlah program utama yang telah dijalankan selama periode 2020–2025, disertai catatan evaluatif sebagai bahan rujukan bagi kepengurusan selanjutnya. Pemaparan ini mencakup capaian program dakwah, pendidikan, serta penguatan kelembagaan di tingkat kota.

Sementara itu, Ketua DPD Hidayatullah Makassar terpilih, Dr. Irfan Yahya, M.Si., yang juga dosen Universitas Hasanuddin (Unhas), menyebut sertijab tersebut sebagai bentuk “mappatabe” atau permohonan izin secara struktural kepada para senior, meskipun secara kultural interaksi antarkader telah terjalin erat.

“Kita adalah kader yang diberi mandat untuk mengelola sumber daya yang ada dengan profesional, amanah, dan terukur,” tegasnya.

Ia menambahkan bahwa kepengurusan baru akan berfokus pada penguatan manajemen organisasi, kolaborasi lintas departemen, serta peningkatan kualitas layanan dakwah di tengah masyarakat.

Acara ditutup dengan taujih dan penguatan spirit dari Ketua Dewan Pengurus Wilayah (DPW) Hidayatullah Sulawesi Selatan, Dr. Sholeh Utsman, S.S., M.I.Kom. Ia mengapresiasi pelaksanaan sertijab yang dinilainya berjalan tertib dan penuh makna, sekaligus mengingatkan pentingnya menjaga keikhlasan dalam memikul amanah.

“Tutup rapat-rapat perasaan hebat, bisa, dan mampu. Hadirkan dalam hati, ‘hanya Engkau yang hebat ya Allah’,” pesannya.

Ia menegaskan bahwa doa dan kerendahan hati merupakan benteng utama agar amanah organisasi tetap berada dalam koridor perjuangan yang lurus dan bernilai ibadah.

Reporter: Ahmad Sabil

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RELATED ARTICLES
- Advertisment -spot_imgspot_img

Terbaru lainnya

Recent Comments